Rambut rontok merupakan salah satu masalah rambut yang paling umum. Hal ini terjadi karena kurangnya nutrisi dan vitamin pada akar rambut, sehingga rapuh dan rambut mudah rontok.
Sebenarnya kerontokan rambut itu menjadi sebuah tanda terjadinya pergantian rambut baru. Pada beberapa orang yang mengalami kerontokan, rambut akan mudah tumbuh kembali dalam kurun waktu seminggu atau beberapa bulan. Tapi, kita harus waspada saat rambut yang rontok lebih dari 100 helai setiap hari.
Untuk mencegah dan mengatasi rambut rontok, kita lihat dulu yuk apa penyebabnya!
1. Rambut rontok dapat disebabkan oleh jarang melakukan keramas. Ketika jarang keramas, rambut akan terlihat lembap akibat paparan sinar matahari dan keringat. Keringat yang diserap oleh folikel rambut akan terlihat “lepek” atau basah, menimbulkan bau dan rontok.
2. Terlalu sering menggunakan pengering, pelurus dan pengeriting rambut, serta penggunaan bahan kimia, seperti cat rambut.
3. Rambut rontok juga dapat disebabkan oleh seringnya mengikat rambut terlalu kuat dan dalam waktu lama.
4. Stres berat, sehingga urat-urat syaraf di sekitar kepala memaksa akar rambut menjadi lemah dan akhirnya rambut menjadi rontok.
Salah satu cara mengatasinya dengan membuat masker buah yang bisa kamu buat sendiri di rumah. Caranya, haluskan ½ buah pisang, ½ buah alpukat, sedikit potongan buah semangka, kemudian tambahkan 1 sdm yogurt murni tanpa rasa. Oleskan campuran bahan ke seluruh bagian rambut dan diamkan sampai 10 menit. Bilas rambut dengan bersih menggunakan shampo.
Alpukat dan yogurt berguna sebagai pelembap dan pelembut rambut yang alami, sedangkan semangka dan pisang untuk membuat tampilan rambut semakin berkilau. Selain itu, buah-buahan tersebut juga dapat menambah ketebalan rambut dan melindunginya dari bahaya kerusakan, karena mangandung asam sitrat dan antioksidan yang sangat baik untuk rambut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar