Selasa, 24 September 2013

5 Rumah Termahal

5 Rumah Termahal Gadis

Rumah adalah tempat pribadi di mana kita meluangkan sebagian besar waktu kita di dalamnya. Makanya, sebagian orang rela mengeluarkan banyak uang untuk membuat rumahnya senyaman mungkin. Tapi, berapa banyak ya, uang yang dihabiskan buat membangun rumah termahal di dunia?

Dracula’s Castle, Romania
Harga: 135 juta dolar Amerika (1,215 trilyun rupiah)
Rumah besar dengan 57 kamar tidur yang penuh misteri tentang drakula ini, adalah  salah satu rumah termahal. Bukan jumlah kamarnya yang banyak yang bikin rumah ini mahal, tapi nilai sejarah dan legendanya. Rumah yang dibangun pada abad ke-14 ini adalah monumen nasional dan museum yang dikunjungi setidaknya 450 juta turis setiap tahunnya!

Hearst Mansion, Beverly Hills, Amerika Serikat
Harga: 165 juta dolar Amerika (1,485 trilyun rupiah)
Nama rumah ini diambil dari pemilik aslinya dulu William Randolph Hearst, seorang penerbit terkenal Amerika. Rumah dengan 29 kamar tidur, 3 kolam renang, satu bioskop dan satu diskotik ini pernah dipakai untuk syuting film Godfather, dan juga digunakan mantan presiden Amerika, John F. Kennedy, untuk berbulan madu. Kalau kita tinggal di rumah ini, kita bakal tetanggaan sama Tom Cruise dan Katie Holmes serta David dan Victoria Beckham.

One Hyde Park Penthouse, London, Inggris
Harga: 200 juta dolar Amerika (1,8 trilyun rupiah)
Terletak di lantai teratas gedung paling elit London, One Hyde Park, penthouse ini punya sistem keamanan yang super canggih. Mulai dari kaca anti peluru, scanner kelopak mata untuk masuk, panic room dan terowongan rahasia yang langsung menuju ke hotel Mandarin terdekat.

Villa Leopolda, Nice, Perancis
Harga: 500 juta dolar Amerika (4,5 trilyun rupiah)
Luas rumah yang pernah ditinggali Bill Gates (pemilik Microsoft dan salah satu orang terkaya di dunia) ini adalah 10 hektar, dan dikelilingi banyak taman yang membutuhkan 50 tukang kebun untuk merawatnya. Selain itu, rumah yang dibangun oleh King Leopold II dari Belgia pada tahun 1902 ini, juga punya 19 bungalow, beberapa lapangan olahraga, tempat bowling dan sebuah bioskop di dalamnya.

Antilla, Mumbai, India
Harga: 1 milyar dolar Amerika (9 trilyun rupiah)
Milik orang kelima terkaya di dunia, Antilla adalah rumah termahal saat ini. Dengan 27 lantai dan beberapa ballroom, langit-langit yang dihiasi chandelier, sport club, serta garasi yang muat 150 mobil, rumah setinggi 170 meter ini butuh 600 pelayan untuk mengurusnya. Wow!

Manfaat Scrub Untuk Wajah

Manfaat Scrub Untuk Wajah Gadis

Ternyata, scrub itu bukan untuk badan saja, tapi baik juga untuk wajah. Bedanya adalah face scrub jauh lebih lembut karena kulit wajah lebih halus dan peka dibanding kulit di badan.

Sebelum memakai facial scrub, penting banget untuk megetahui aturan dasar penggunaannya berdasarkan jenis kulit kita. Untuk yang punya kulit normal, kering, atau berminyak bisa menggunakan facial scrub seminggu sekali. Tapi kalau jenis kulit kita sensitif, dianjurkan untuk tidak terlalu sering memakai scrub, karena bisa membuat kulit iritasi.

Pengin tahu manfaat facial scrub? Ini dia beberapa di antaranya:

Menghilangkan jerawat dan komedo

Ini karena facial scrub mengangkat sel-sel kulit yang sudah mati, sehingga kulit menjadi lebih bersih. Masalah kulit pun dicegah dengan mudah!

Membuat kulit terlihat lebih sehat dan bercahaya
Karena facial scrub dapat memperbaiki sirkulasi darah dan memperbarui sel-sel kulit. Dengan menstimulasi sel kulit, wajah kita akan terlihat lebih segar. 

Mengencangkan kulit wajah dan mencegah penuaan kulit
Ini karena facial scrub bisa menghapus keriput dan titik-titik penuaan. Wah, bisa tambah kelihatan awet muda nih…

Rahasia Cantik 5 Negara

Rahasia Cantik 5 Negara Gadis

Awalnya resep cantik ini berasal dari para nenek moyang yang kemudian dilakukan hingga turun menurun.

Beda negara, beda pula rahasia mereka dalam merawat kecantikan. Tapi selama memungkinkan, kenapa nggak mencobanya buat ritual cantikmu  juga! Seperti yang 5 ini nih:

Yunani – Di  Negara ini, para wanita meggunakan jeruk untuk menyegarkan kulit. Selain itu, saripati jeruk juga dapat membunuh bakteri penyebab jerawat.

Inggris – Di Inggris, ampas teh dipercaya bisa menghilangkan lingkaran hitam di sekitar mata. Mereka menyimpan ampas teh ini di dalam lemari es, yang kemudian mereka pakai saat dibutuhkan.

Rusia – Para wanita di sana terbiasa menggunakan kopi untuk digosokkan ke kulit mereka. Hasilnya, dapat menghilangkan bau badan serta mencerahkan kulit. Perawatan ini biasanya dilakukan saat sauna, agar pengangkatan sel kulit mati lebih maksimal. Konon, ini awal mula ditemukannya ramuan scrub lulur yang berasal dari kopi.

Mesir – Jaman dulu, ratu Cleopatra gemar menggunakan susu dan madu untuk kecantikan wajahnya. Selain itu, dia juga sering mandi dengan air garam dan lumpur laut mati. Ratu mesir ini percaya bahan-bahan itu dapat membersihkan dan memuluskan kulit, membuat wajah lebih cerah dan bersinar, selain itu juga bisa bikin kita awet muda.

Jepang – Ini dia yang paling unik, sejak dulu para wanita Jepang menggunakan kotoran burung Uguisu no Fun (Bulbul) untuk membuat kulit mereka terlihat bersih. Mereka biasa mencampurnya dengan sabun lalu dioleskan ke wajah dan kulit sebagai masker.  Yang satu ini sepertinya rada nggak mungkin kita tiru ya?

Khasiat Ketan Hitam

Khasiat Ketan Hitam Gadis

Cantik pasti jadi dambaan setiap remaja. Untuk tampil cantik, perawatan kulit wajah dan tubuh nomor satu yang wajib diperhatikan. Salah satu yang bisa dilakukan yaitu dengan memanfaatkan ketan hitam sebagai masker dan lulur.

Ketan hitam berkhasiat untuk menggantikan sel kulit mati menjadi sel kulit baru yang lebih halus dan mengandung pelembab alami yang dapat mendinginkan kulit.

Untuk mengaplikasikannya, ikuti cara di bawah ini:
  • Ambil ketan hitam sebanyak 250gr, rendam dalam air selama satu jam.
  • Sangrai ketan hitam diatas api kecil.
  • Tumbuk halus dan simpan ditempat yang kedap udara.
Cara memakai masker wajah:
Ambil bubuk ketan hitam secukupnya, beri sedikit air. Oleskan keseluruh wajah secara pelan-pelan (kecuali daerah mata), diamkan selama satu jam. Bersihkan dengan menggunakan kapas yang telah dibasahi air dingin.

Cara memakai lulur:
Ambil bubuk ketan hitam secukupnya, beri sedikit air. Oleskan keseluruh bagian tubuh, diamkan selama 1 jam. Mandi dengan air dingin sambil menggosok-gosok sisa ketan yang menempel, lalu bilas hingga bersih.

Fresh Dengan Daun Mint

Fresh Dengan Daun Mint Gadis

Beraktivitas terlalu lama di bawah terik sinar matahari dapat menyebabkan kulit wajah terlihat lelah dan kering.

Tapi tenang saja, kamu dapat mengandalkan daun mint untuk mengembalikan kondisi kesegaran wajah. Kandungan pendingin dan penyejuk yang terdapat dalam Mint sangat bagus untuk membersihkan wajah dan mengembalikan revitalitas kulit pada wajah.

Siapkan dua ketimun besar (cincang),  1/4 cup daun mint segar (cincang halus), dua sdm plain yogurt dan satu sdm air perasan lemon. Langkah selanjutnya adalah, kupas ketimun dan masukkan ke dalam food processor atau blender sampai halus. Saring bubur ketimun dengan paper towel/kain untuk menghilangkan kelebihan air. Campur ketimun, mint, yogurt dan jus lemon dalam food processor/blender sampai semuanya tercampur. Simpan masker mint ke dalam toples dan terus dinginkan sampai kamu siap untuk menggunakannya. Sebelum diaplikasikan pada kulit, panaskan dengan microwave selama satu menit (atau panaskan pada kompor sampai suam-suam kuku). Aplikasikan untuk membersihkan kulit (yang terbaik setelah mandi air panas) dan biarkan selama 15 menit. Bilas dengan air hangat dan kamu akan memiliki kulit segar dan kenyal!

Scrub Untuk Tumit


 

Scrub Untuk Tumit

Scrub Untuk Tumit Gadis

Coba, deh raba kedua tumitmu. Apakah terasa kasar dan pecah-pecah? Jangan diabaikan, ya. Karena, tumit kasar dan pecah-pecah juga bisa menimbulkan infeksi. Saatnya merawat kulit tumit kita secara teratur.

Salah satunya, dengan scrubbing menggunakan tiga elemen penting buat tumit yaitu, cuka beras, garam dan madu. Cuka dipercaya bisa melembutkan kulit yang menebal. Garam berfungsi untuk meluruhkan sel kulit mati. Sedangkan madu, merupakan pelembab alami untuk kulit kita. Coba yuk!

Caranya:
  • Campurkan 1 sdm madu, 1 sdm garam, 1 sdm cuka beras (bisa diganti dengan cuka biasa)
  • Minyak zaitun secukupnya.
  • Oleskan pada tumit kaki kita dan berikan pijatan perlahan selama 5 menit.
  • Setelah itu bilas kaki, lalu oleskan foot cream secara merata.
  • Lakukan setiap seminggu sekali secara rutin

Get This Red Lips!

Get This Red Lips! Gadis

Ingin punya bibir merah merona? Kamu bisa lho, mendapatkannya tanpa bantuan bahan-bahan kimia.
Untuk mendapatkan bibir sehat dan indah sebenarnya tidak sulit kok. Asalkan kamu rajin melakukan perawatan berikut ini.
  • Sikat bibirmu menggunakan sikat gigi lembut. Lakukan secara perlahan. Hal ini berfungsi untuk merontokkan sel kulit mati.
  • Oleskan madu setelah kamu membersihkan bibir dan sebelum tidur.  Madu dipercaya dapat melembapkan dan membuat bibir lebih merona.
  • Gunakan scrub alami. Caranya, campur minyak zaitun dan gula putih. Lalu gosok pada bibir secara perlahan dan bersihkan dengan air. Lakukan seminggu 2 kali.
  • Minum air mineral 8 gelas sehari. Air akan membersihkan zat beracun pada tubuhmu dan memberi efek positif pada bibir.
  • Hindari rokok karena bisa membuat warna bibir menjadi gelap.

Tip Mengatasi Bibir Pecah-Pecah

Tip Mengatasi Bibir Pecah-Pecah Gadis

Bibir kering dan pecah-pecah memang sering kita alami. Biasanya terjadi saat sedang puasa atau karena terlalu sering berada di ruangan ber-ac. Biar terbebas dari masalah yang bikin bete ini, ikuti saja beberapa tip berikut.

Sebelum mengatasi bibir kering dan pecah-pecah, ada baiknya kita mengetahui dahulu apa yang jadi penyebabnya, Ternyata bukan hanya udara dingin, tapi beberapa kebiasaan di bawah ini juga bisa mempengaruhinya.
  • Kebiasaan menjilat bibir dengan air liur.
  • Sering mengonsumsi makanan yang terlalu asam dan asin.
  • Kurang asupan buah dan sayuran
  • Kurang minum air.
  • Kebiasaan merokok, minum kopi dan alcohol.
  • Menggunakan pasta gigi yang mengandung banyak detergen.
Selain itu, polusi udara dan debu, perubahan suhu yang membuat bibir tidak dapat beradaptasi, serta alergi pada kosmetik juga dapat menyebabkan bibirmu kering serta pecah-pecah. Yuk, atasi masalah ini dengan cara:

Hindari menjilat bibirJika kamu merasa bibirmu kering, jangan basahi dengan air liur, karena akan cepat menguap dan membuat bibirmu bertambah kering. Lebih baik gunakan lip balm pahit yang tidak beraroma, untuk menghindari keinginanmu menjilat bibir yang disebabkan oleh aroma lip balm yang enak.

Bersihkan bibir sebelum tidur
  • Ambil handuk dan rendam dalam air hangat.
  • Gosokkan perlahan pada bibir untuk mengangkat kulit mati yang menyebabkan bibir pecah-pecah.
  • Setelah halus, gunakan pelembap bibir yang berguna untuk menutrisi bibir saat tidur.
Minum air putihUsahakan untuk minum minimal 8 gelas air putih setiap hari agar bibirmu tetap lembap.

Hindari rokok dan alkoholSelain memiliki pengaruh yang sangat buruk bagi tubuh kita, rokok dan alkohol juga dapat menyebabkan kulit kita terlihat kusam dan bibir pun akan menjadi kering, pecah-pecah serta menghitam.

Scrub Alami Untuk Wajah

Scrub bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati dan bisa menghaluskan permukaan kulit kita. Scrub dengan bahan-bahan alami tentunya lebih aman karena bebas dari bahan kimia. Selain itu kamu juga jadi berhemat, kan.

Ini dia beberapa scrub alami yang bisa kamu coba weekend ini!

Campurkan 2 sdt olive oil dan 2 sdt gula ke dalam wadah. Lalu gosok dan pijat lembut pada wajah. Diamkan selama 10 menit, lalu bilas hingga bersih. Perpaduan gula dan olive oil dapat membersihkan kotoran yang menempel serta mampu mengangkat sel kulit mati dan memberikan kelembapan pada tekstur kulit. Pas banget nih untuk kamu yang memiliki kulit kering.









Ambil segenggam kopi bubuk dan campurkan dengan 2 sdt gula. Tuangkan sedikit air hangat dan biarkan selama beberapa jam. Balurkan scrub kopi ini ke permukaan wajah, diamkan selama 15 menit, lalu bilas hingga bersih. Kandungan kafein dalam kopi dapat membantu menghancurkan lemak di bawah permukaan kulit.










Sediakan 2 sdt madu dan 2 sdt gula. Campur dan aplikasikan pada wajah dengan gerakan memutar. Diamkan selama 15- 20 menit, lalu bilas hingga bersih. Kandungan vitamin C, magnesium dan asam amino pada madu, bersifat sebagai antiseptik yang bisa mematikan bakteri dan mencegah infeksi di bawah kulit.










Campuran stroberi dan madu bisa mencegah kerusakan pada kulit yang disebabkan oleh sinar matahari dan radikal bebas, serta menghaluskan kondisi kulit yang sangat kasar. Hancurkan 5 buah stroberi dengan menggunakan blender/sendok, tapi jangan terlalu halus. Campur dengan 2 sdt madu, aduk hingga rata. Oleskan pada seluruh permukaan wajah. Diamkan selama 20 menit, lalu bilas hingga bersih.








Kulitmu berminyak? Pakai saja scrub lemon yang dicampurkan dengan garam. Kandungan vitamin E pada lemon dapat menjaga kelembapan kulit dan menyeimbangkan mineral yang dibutuhkan oleh kulit. Siapkan hasil perasan dari 1 buah lemon yang dicampurkan dengan garam. Aplikasikan pada wajah dengan gerakan memijat. Diamkan selama 10 sampai 15 menit, lalu bilas hingga bersih.

Rambut Sehat untuk Hijabers

Rambut Sehat untuk Hijabers Gadis

Rambut adalah mahkota setiap cewek, begitu juga buat kamu yang mengenakan hijab. Makanya tetap harus dirawat, supaya terbebas dari masalah rambut rontok, lepek dan berketombe. Ikuti beberapa tip berikut ini, yuk!

Gunakan Shampo dan Kondisioner yang BenarCuci rambutmu 3 kali dalam seminggu untuk menjaganya agar tetap lembap. Saat keramas pastikan kamu menggunakan shampo dan kondisioner yang sesuai dengan jenis rambutmu. Salah menggunakan shampo dan kondisioner bisa membuat rambut menjadi rusak dan nggak sehat.

Keringkan Rambut Secara AlamiHindari mengeringkan rambut dengan hairdryer. Karena, penggunaan hairdryer yang terlalu sering dapat menyebabkan rambut menjadi kering dan rusak.

Pilih Bentuk Sisir yang TepatPilih sisir berbentuk bulat dan bergigi jarang, lalu sisir rambutmu dari pangkal hingga ujung rambut. Pastikan rambutmu tetap rapi dan tidak kusut saat akan memakai hijab.  

Creambath dan Masker RambutWalaupun kamu mengenakan hijab, nggak ada salahnya melakukan creambath atau spa rambut di salon. Lakukan seminggu sekali agar rambutmu tetap sehat dan berkilau. Atau kamu pun bisa melakukan perawatan masker rambut sendiri di rumah dengan menggunakan bahan alami, seperti buah-buahan.

Hindari juga!
  • Mengikat rambut terlalu kencang saat sedang mengenakan hijab. Karena rambutmu akan menjadi rusak, mudah patah dan kulit kepala menjadi sakit.
  • Memakai hijab dalam keadaan rambut setengah kering, karena dapat membuat rambutmu semakin lepek dan berketombe.

My Dream Bedroom

Kamar bukan cuma sekedar tempat kita tidur dan melepas lelah. Tapi, kamar juga bisa jadi sumber inspirasi kita, lho.

Sebelum memutuskan untuk mengecat atau me-make over kamar, sebaiknya tentukan dulu tema kamar yang kamu inginkan. Misalnya, sesuai dengan warna favorit (pink, biru, ungu), hobi (musik, art), atau style (classic, minimalis). Selain itu, kreatifitas kamu dalam mendekorasi kamar juga sangat dibutuhkan, seperti memilih wallpaper dan furniture yang cocok dan sesuai dengan tema yang dipilih. C’mon girls, get the inspiration here…


































































Vindy Faizah – Foto: Istimewa

3 Cara Atasi Bibir Bengkak

3 Cara Atasi Bibir Bengkak Gadis

Siapapun akan bete kalau tiba-tiba mengalami bengkak di bibir. Entah karena alergi kosmetik, salah perawatan atau bereaksi terhadap perubahan cuaca. Berikut ini ada tiga cara alami yang mudah untuk mengurangi bengkak di bibir seketika.

Satu hal yang penting buat dilakukan sebelum mempraktekkan tiga langkah ini adalah, jangan mengutak-atik bibir. Seperti menggigitnya karena gatal, atau menekan-nekan dengan kain karena sakit. Hal tersebut hanya akan memperburuk keadaan bibir kita.
  • Bungkus beberapa balok es kecil dengan kain yang lembut. Letakkan di area bibir yang bengkak selama 10-15 menit. Sensasi dinginnya bisa mengurangi bengkak perlahan.
  • Bikin pasta dari campuran dua sendok makan baking soda dan air. Aplikasikan ke bagian bibir yang bengkak. Cara ini bisa mengurangi rasa gatal pada bibir bengkak.
  • Aplikasikan gel aloe vera di daerah bibir yang bengkak. Kandungan nutrisi di dalamnya mudah diserap kulit dan bisa menghambat pertumbuhan bakteri yang menyebabkan infeksi.
  • Jika tidak ada perubahan pada bibir, konsultasikan ke dokter. Cek apakah apakah ada infeksi pada bibir atau tidak.

5 Manfaat Sehat Yogurt


 

5 Manfaat Sehat Yogurt

5 Manfaat Sehat Yogurt Gadis

Makan atau minum yogurt di tengah panas terik matahari, memang nikmat. Nggak cuma enak, yogurt ternyata punya segudang manfaat sehat untuk kita. Mulai dari kesehatan kulit sampai kesehatan pencernaan.

Mencerahkan Kulit
Untuk mencerahkan kulit, biasanya yogurt dimanfaatkan dalam bentuk masker wajah. Asam laktat yang ada dalam yogurt dapat melembapkan dan mencerahkan kulit wajah kita. Masker yogurt bisa mengelupas lapisan atas epidermis secara lembut. Untuk mendapatkan kulit yang cerah, terhindar dari jerawat, flek hitam dan mencegah jerawat, coba deh campur 1 cangkir yogurt dengan dua sampai tiga tetes minyak zaitun dan oleskan di wajah. Diamkan sampai 20 menit, lalu bilas dengan air.

Basmi Jerawat
Mengkonsumsi yogurt bisa membantu mencegah terbentuknya jerawat dari dalam. Vitamin dan mineral di dalamnya dapat meningkatkan kekebalan tubuh untuk melawan  bakteri penyebab jerawat. Sedangkan, kandungan asamnya secara alami mengurangi penyumbatan minyak pada pori-pori wajah. Untuk perawatan dari luar, bisa gunakan masker wajah. Oleskan yogurt tawar di kulit wajah dengan tangan atau kuas. Diamkan 30 menit, lalu bersihkan dengan air bersuhu hangat. Untuk kulit berjerawat gunakan yogurt yang terbuat dari susu skim.

Mencegah Kulit Kering
Yogurt punya kandungan lactic acid dan alpha hydroxyl acid yang bisa melembutkan dan meningkatkan elastisitas kulit, sehingga kulit kita nggak mudah kering dan tetap lembap. Nah, kita bisa menggunakan masker yogurt untuk mengangkat sel-sel kulit mati di wajah. Selain itu kandungan lactic acid-nya bisa mengecilkan pori-pori kulit.

Menyehatkan Pencernaan
Banyak mengkonsumsi yogurt bisa membuat pencernaan kita menjadi lebih sehat. Bakteri probiotik dalam yogurt bisa menyeimbangkan dan menyehatkan mikroflora dalam usus dan membantu pencernaan serta dapat menjaga tubuh tetap fit. Jadi, sebelum membeli yogurt, pastikan pilih yogurt yang mengandung sedikitnya satu juta koloni probiotik hidup yang biasanya terdapat di setiap kemasan yogurt.

Camilan Sehat
Yogurt bisa jadi camilan sehat yang sehat untuk diet. Nikmati yogurt di sela-sela waktu makan siang atau makan malam sebanyak 200 mg. Kandungan kalori dalam yogurt membuat yogurt bisa membantu seseorang merasa lebih cepat kenyang

5 Best Makeup Spring 2013

Selain koleksi fashion, ada juga beauty runway yang menjadi best makeup Spring 2013. Seperti beberapa eye makeup berikut ini yang bisa dijadikan inspirasi dandananmu.

Bejewelled Eyes by Christian Dior
Gunakan eyeshadow warna biru di seluruh bagian mata. Lalu tempelkan beads/manik-manik yang berukuran kecil di setengah bagian kelopak mata dengan menggunakan lem bulu mata.



















Applique Unique by Fendi

Jangan ragu untuk tampil edgy dengan mencoba aplikasi bottom line eyeliner yang colorful. Fokuskan dandanan hanya di bagian bawah mata dengan menggunakan liquid eyeliner hitam dari bagian ujung kelopak mata hingga tengah. Lalu, aplikasikan eyeliner/eyeshadow warna biru dan kuning di bagian sisanya. Cool!


















Bold Brow by Marc Jacobs
Dandanan alis tebal masih menjadi tren di tahun 2013 nanti, seperti bold brow dari Marc Jacobs. Cara mengaplikasikannya gampang, kok! Gunakan pensil alis warna hitam untuk menggambar bentuk alis mengikuti alis aslimu. Lalu, rapikan dengan kuas eyeshadow kecil hingga warnanya tebal.


















Sky Blue by Michael Kors

Makeup mata yang satu ini sangat mudah diaplikasikan. Sebelumnya gunakan foundation dan bedak yang warnanya senada dengan kulitmu. Lalu, cukup gunakan eyeshadow warna natural dan biru muda (untuk garis di atas kelopak mata). Agar terlihat sempurna, pastikan mengaplikasikan eyeshadow biru dengan menggunakan kuas yang berukuran kecil.

















Dolly Eye Lashes by Moschino
Bulu mata yang lentik bisa membuat matamu terlihat lebih cantik, seperti makeup dolly eyes dari Moschino. Jepit bulu matamu, lalu gunakan maskara warna hitam untuk memberikan efek lentik. Jika bulu matamu kurang tebal, kamu bisa memakai bulu mata dolly eyes dan tambahkan maskara biar lebih ekspresif.

Manfaat Air Garam

Manfaat Air Garam Gadis

Jerawat memang ‘musuh’ yang paling menyebalkan buat cewek remaja seperti kita. Ada banyak cara untuk mengobati jerawat, mulai dari obat dokter sampai yang menggunakan bahan alami, seperti masker air garam.

Caranya mudah dilakukan dan nggak ribet. Setelah mencuci wajah dengan bersih, siapkan segelas air hangat dan tambahkan 1 sdt garam, hingga air terasa sangat asin. Ambil kapas wajah dan rendam selama satu menit. Kemudian, mulailah untuk menekan jerawat secara lembut dengan kapas selama beberapa menit. Lakukan setiap hari sampai jerawat menghilang.

Selain itu, air garam juga dapat kamu campurkan dengan buah-buahan seperti belimbing dan tomat. Tumbuk halus kedua buah tersebut kemudian campurkan dengan air garam. Setelah itu, oleskan pada bagian wajah yang berjerawat selama kurang lebih 20 menit, lalu bilas dengan air hangat. Selamat mencoba!

Geranium Untuk Kecantikan

Geranium Untuk Kecantikan Gadis

Geranium adalah nama sejenis bunga berbentuk kecil, biasanya berwarna ungu, biru, pink, putih atau merah. Geranium berasal dari istilah Yunani, geranos atau dalam bahasa Inggris-nya, cranesbill (karena benih bijinya berbentuk seperti keran atau paruh burung).

Bunga dengan wangi segar dan manis yang berasal dari Afrika Selatan ini banyak manfaatnya untuk kulit kita. Geranium biasanya dijadikan bahan utama untuk membuat essential oil, face cream, face cleanser, bath salt, hand cream, shower gel, body scrub, sabun, shampo dan kondisioner.

Kandungan alami antibacterial, anti-fungal, haemostatic (menghentikan pendarahan pada kulit) dan tonic di dalamnya,  sangat berfungsi menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Salah satunya, membantu mengatasi jerawat serta mencegah kulit kering dan kusam. Kulit jadi terlihat cerah alami dan fresh!

Tiga Makanan Penyebab Jerawat

Tiga Makanan Penyebab Jerawat Gadis

Cokelat dan kacang, siapa sih yang nggak suka dengan dua makanan ini? Rasanya manis dan gurih, cocok untuk teman ngemil saat belajar atau mengerjakan tugas. Tapi menurut mitos, cokelat dan kacang bisa menimbulkan jerawat di wajah, makanya dua makanan ini sering dihindari. Nah, sebenarnya makanan apa saja sih, yang memicu jerawat di wajah?

Gula
Permen, kue, roti, coklat, minuman soda, biskuit, sereal adalah sederet makanan yang banyak mengandung gula yang ternyata jadi salah satu pemicu tumbuhnya jerawat. Howard Murad, Profesor dari UCLA School of Medicine mengatakan bahwa terlalu banyak mengkonsumsi gula dapat meningkatkan kadar insulin dalam darah kita, yang bisa memancing produksi hormon androgen yang membuat kulit jadi berminyak. Kulit berminyak mudah sekali muncul jerawat.

Makanan Pedas
Nggak cuma bisa bikin perut kita panas dan terasa mulas di pagi hari. Si merah dan pedas ini ternyata bisa bikin wajah kita jadi jerawatan lho. Setelah makan makanan pedas, tubuh akan terasa panas dan mulai berkeringat dan berminyak. Kulit yang berkeringat dan berminyak ini mudah sekali terserang yang namanya bakteri dan kuman. Nah, biasanya ketika berkeringat biasanya kita memoleskan bedak agar wajah nggak berkeringat dan berminyak. Akibatnya bakteri dan kuman tertutup oleh bedak yang menyebabkan jerawat berwarna kemerahan yang muncul di wajah atau yang disebut dengan rosacea.

Caffeine
Yang kita tahu caffeine hanya ada di kopi. Ternyata caffeine juga terkandung dalam coklat, teh hitam, teh hijau, soda. Stress akan memicu kelenjar adrenalin untuk beraksi, dimana akan memicu kelenjar keringat untuk memproduksi minyak yang akan menyumbat pori-pori di wajah kita. Lalu, akan muncul jerawat di wajah kita. Tidur yang cukup akan menyeimbangkan efek stress dengan meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita. Sehingga jerawat sembuh dengan cepat.

Bebas Jerawat dengan Jagung Muda

Bebas Jerawat dengan Jagung Muda Gadis

Jagung muda bermanfaat sebagai obat alternatif untuk menyembuhkan bintik-bintik bekas cacar dan bekas jerawat ringan.

Coba bikin sendiri yuk, ramuannya. Dan kamu pun jadi tampil pede bebas jerawat!
  • Ambil jagung muda yang telah dikupas dan dibersihkan dari rambut-rambutnya
  • Untuk bahan campuran, ambil daun pepaya secukupnya dan tumbuk hingga halus.
  • Jagung muda yang telah dibersihkan, diparut dan setelah selesai campurkan dengan tumbukan daun pepaya.
  • Aduk sampai rata. Kemudian oleskan pada bintik-bintik jerawat atau bekas-bekas cacar yang mengganggu. Oleskan setiap hari untuk mendapatkan hasil maksimal.

5 Faktor Penyebab Jerawat

5 Faktor Penyebab Jerawat Gadis

Munculnya jerawat di wajah, bisa bikin kita nggak pede. Kabar buruknya, munculnya jerawat nggak pandang bulu. Kabar baiknya, dengan mengetahui lima fakta berikut ini, kamu bisa lebih mudah mengatasi jerawat.
Faktor KeturunanYup, it’s in the blood. Coba lihat mama atau papa, apakah di antara mereka ada yang wajahnya berjerawat? Jika iya, maka kemungkinan munculnya jerawat di wajahmu cukup besar.

Faktor Jenis KulitBanyak yang percaya bahwa jerawat hanya datang pada kita yang memiliki jenis kulit berminyak. Padahal, pada kulit wajah orang yang memiliki jenis kulit kering pun bisa muncul jerawat, lho.

Faktor SkincareBukan rahasia lagi kalau ketidakcocokan kulit kita pada skincare tertentu bisa menimbulkan jerawat. Kadang kulit kita memang butuh waktu buat beradaptasi dengan kosmetik lewat perubahan kondisi kulit. Salah satu reaksi beradaptasinya adalah timbul jerawat. Tapi kalau munculnya jerawat sudah lewat dari satu bulan, sebaiknya hentikan pemakaian skincare.

Faktor KebersihanPerhatikan kebersihan spons bedak, kuas makeup, handuk, atau apapun yang bersentuhan langsung dengan kulit wajah kita. Karena bakteri dalam benda-benda tersebut bisa mengakibatkan munculnya jerawat pada kulit. Biasakan untuk membersihkan atau menggantinya seminggu atau dua minggu sekali.

Faktor KebiasaanHabis kehujanan, naik motor atau beraktivitas outdoor? Sebaiknya segera cuci wajahmu dengan sabun muka. Atau gunakan susu pembersih agar lebih dalam membersihkan kotoran di pori-pori, supaya kulit bisa bernafas kembali setelah beberapa waktu tertutup kotoran.

H&M Nails

H&M Nails Gadis

H&M memang selalu punya kejutan-kejutan kecil yang menyenangkan. Salah satunya kehadiran nail polish dengan warna-warna yang menarik.

Spring yang identik dengan warna-warna terang membuat nail polish dari H&M ini jadi must have beauty item kamu bulan ini. warna-warna seperti smoggy blue, army green, white-yellow, half-pink dan half-purple akan mempercantik kukumu.

Minum Air Putih dan Kulit Sehat

Minum Air Putih dan Kulit Sehat Gadis

Minum air putih 8 gelas sehari. Ya, ini merupakan hal sederhana, namun sangat penting bagi kesehatan. Tapi, apakah benar bahwa air putih juga bisa menyehatkan kulit?

Yang benar adalah air putih dapat membantu menyehatkan kulit. Manfaatnya antara lain, mencegah dehidrasi, membantu proses pencernaan makanan dan membuang racun-racun dalam tubuh, serta membuat kita lebih fresh. Itu semua akan berdampak positif untuk kulit.

Namun, bukan berarti saat kita minum air, kulit langsung lembap dan bersinar. Menurut Katie Rodan ahli kesehatan kulit dan salah satu penulis Write Your Skin a Prescription for Change ada banyak poin penting lain yang mempengaruhi kesehatan dan kecantikan kulit. Salah satunya adalah dengan memakai produk untuk melindungi dan merawat kulit. Seperi sunblock dengan kandungan SPF dan pelembab. Selain itu, konsumsi makanan yang bergizi juga memberikan pengaruh besar. Soalnya, inilah yang akan akan diolah oleh tubuh dan diterima oleh kulit.

Kemudian, pola hidup dan lingkungan sehat juga ikut menentukan kesehatan kulit. Misalnya, dengan menghindari polusi atau tidur terlalu malam. Juga dengan rajin membersihkan wajah. Intinya, minum air putih memang bermanfaat bagi kulit. Namun, untuk mendapat kulit sehat dan cantik, kita juga perlu melakukan berbagai hal lain.

Pesta Halloween Terkeren

Pesta Halloween Terkeren Gadis
Sebagai salah satu hari raya terbesar, khususnya di belahan dunia Barat, Halloween sering banget dirayakan dengan megah.  Intip kemeriahannya!
 
Di Amerika Serikat, Halloween adalah perayaan kedua terbesar dan terpenting sepanjang tahun. Jadi, nggak heran kalau perayaan Halloween terbesar pun ada di negara ini, tepatnya di pusat hiburan Hollywood.

Asal Muasal
Pesta Halloween yang bernama Halloween Horror Nights ini diadakan di Universal Studios Hollywood setiap tahunnya. Tradisi untuk mengubah Universal Studios yang biasa dipakai syuting film ini menjadi berbagai wahana dan dekorasi bernuansa horor, pertama kali digelar pada tahun 1986. Tapi, sejak tahun 1991, Halloween Horror Nights juga diadakan di Universal Studios Orlando. Saking kerennya, pesta ini sampai dianggap taman rekreasi bertema Halloween terbaik menurut HauntWorld.com.

Kegilaannya
Halloween Horror Nights nggak hanya digelar pada malam 31 Oktober saja. Rentetan acara ini bisa dinikmati pada tanggal 2,3, 9, 11, 15-18, 23-25, 28-31 Oktober. Setiap tahunnya Halloweeen Horror Nights juga mengambil tema yang berbeda-beda. Tema ini diambil tentu saja dari film-film horor Hollywood. Misalnya saja untuk tahun 2009, ikon utamanya adalah karakter Jigsaw dalam film Saw. Sedangkan tiga ikon lainnya adalah karakter Michael Myers dalam film Halloween, karakter Harry Warden dalam film My Bloody Valentine dan si boneka Chucky dari film Child’s Play.

Ada beberapa wahana yang khusus dibuat untuk tahun ini yang dijamin bikin kita ketakutan yaitu Saw, Halloween, My Bloody Valentine, dan Chucky’s Funhouse. Ada pula beberapa wahana dan area teror lainnya yang bikin suasana Halloween bakal lebih mencekam.

Halloween Themed Fashion Items

beberapa fashion items bertema Halloween ini bisa dijadikan inspirasi kamu untuk ke pesta Halloween nanti, lho! Ada aksesori seperti anting, tas, stoking sampai mini dress.

Menggunakan satu fashion item bernuansa Halloween ini bisa jadi statement untuk keseluruhan look-mu, lho. Lihat saja berbagai aksesori serba tengkorak seperti anting dan kaus kaki ini. Atau kamu juga bisa memilih mini dress bermotif taring yang bisa dipadukan dengan stoking motif sarang laba-laba plus sneakers flatform yang unik. Ready for trick or treat?


Mestika Nasution – Foto: www.modcloth.com, www.topshop.com