Rabu, 29 Januari 2014

Pulau Terapung di Danau Titicaca

Pulau Terapung di Danau Titicaca Gadis

Coba bayangkan kalau kita tinggal di sebuah pulau yang terapung di danau. Bisa-bisa pulau tersebut bergerak mengikuti arus air. Jadi setiap bangun pagi, kita berada di daerah yang berbeda. Mungkin hal-hal tersebut yang dirasakan penduduk pulau-pulau terapung di Danau Titicaca, Peru.

Kalau kita jalan-jalan ke Peru, jangan lupa mengunjungi danau terbesar di Amerika Selatan. Yup, Danau Titicaca yang memiliki luas 8300 kilometer persegi. Nggak cuma ukurannya yang membuat danau yang terletak di Pegunungan Andes ini spesial. Namun, Suku Uros (penduduk danau itu) punya cara yang unik untuk hidup. Mereka membuat tempat tinggal di atas air danau tersebut sehingga tampak seperti pulau mengapung.

Pulau-pulau terapung ini dibuat dari alang-alang yang tumbuh subur di sekitar Titicaca. Begitu pula bangunan yang berdiri di atasnya. Alang-alang tersebut diikatkan ke sebuah pondasi terapung. Hasilnya, seperti sebuah rakit raksasa. Setiap enam bulan sekali, Suku Uros harus membongkar pulau terapung tersebut untuk menggantinya dengan alang-alang baru. Pergantian ini harus dilakukan karena pulau-pulau ini bisa tenggelam secara perlahan. Kalau kita berjalan di salah satu pulau tersebut, akan merasa tidak menginjak tanah yang solid. Sedikit bergoyang dan tidak keras.

Kabarnya, Suku Uros telah hidup terapung selama berabad-abad. Mereka menganggap dirinya sebagai pelindung Danau Titicaca. Menurut legenda setempat, suku ini lebih tua dibanding peradaban Suku Inca. Bahkan, sebelum adanya matahari, bulan dan bintang.

Sayangnya, nggak semua pulau terapung di Danau Titicaca mau menerima pengunjung. Mereka cukup membatasi diri dengan dunia luar. Katanya sih, supaya budaya dan tradisinya tidak tercemar dan bisa dilestarikan.

Pulau Boneka La Isla de Munecas

Sekilas pulau ini terdengar menyenangkan karena diisi  ribuan boneka. Tapi, nggak untuk pulau boneka yang satu ini, La Isla De Las Munecas. Boneka-boneka di sini tergantung, tergeletak tak beraturan dan tampak kusam. Berhati-hatilah saat memasuki pulau. Mungkin si boneka tengah mengawasi.


La Isla De Las Munecas terletak 17 kilometer di sebelah selatan Mexico City. Ribuan boneka di pulau tersebut adalah milik Don Julian Santana, satu-satunya warga lokal yang menetap di pulau tersebut. Selama sekitar 50 tahun, Santana mendiami pulau.

Saat baru datang, Santana kerap dihantui arwah penasaran. La Isla de Munecas memang dipercaya dihantui oleh arwah seorang gadis kecil miskin yang tenggelam di salah satu kanal di pulau. Saat Santana melihat boneka mengambang, diambil dan digantungnya di atas pohon di lokasi tempat gadis kecil ini dikuburkan. Ia berharap arwah anak kecil tersebut bisa tenang. Sejak saat itu, Santana terus-menerus mengumpulkan boneka dan membuat pulau ini mirip seperti kuil yang penuh dengan boneka. Selain itu, pulau boneka juga dikelilingi hutan lebat yang menambah suasana mencekam.

Masyarakatnya menganggap Santana sudah gila, karena percaya bahwa boneka-boneka itu adalah anak-anak kecil yang bisa hidup. Kebiasaan ini terjadi selama 50 tahun lamanya hingga ia meninggal dunia di tahun 2001. Saat ini, La Isla De Las Munecas dihuni oleh Anastasio, sepupu Santana.

Banyak cerita mengerikan di balik La Isla De Las Munecas. Kondisi boneka yang setengah rusak membuat tampilannya semakin mengerikan. Menurut cerita masyarakat setempat, konon di malam hari boneka-boneka bergerak dan mengeluarkan suara jeritan. Beberapa orang yang pernah berkunjung ke pulau juga mendengar bisikan-bisikan aneh. Katanya, bisikan itu seolah meminta mereka untuk membawa boneka di sana, supaya mereka tenang.

Meskipun begitu banyak warga setempat dan wisatawan dari negara lain yang penasaran dengan pulau ini. La Isla De Las Munecas  makin populer setelah difilmkan beberapa kali di televisi.

Julukan Kota-kota di Dunia

Julukan Kota-kota di Dunia Gadis

Selain nama yang resmi dipakai, ternyata kota-kota besar di dunia juga punya julukan lho. Uniknya, setiap julukan punya kisah unik tersendiri. Cari tahu yuk apa saja julukan untuk kota-kota ini!

New York: Big Apple
Termasuk kota paling terkenal di dunia, New York punya banyak julukan. Salah satu julukanyang paling banyak dipakai orang adalah “Big Apple”. Julukan ini didapat karena pada tahun 1920-an, New York menjadi tempat diadakannya perlombaan balapan bergengsi. Saking bergengsinya lomba itu, hadiah jadi nggak terlalu penting dan pembalap hanya mendapat apel kalau memenangkan balapan itu. Sejak saat itulah, New York disebut Big Apple. Selain Big Apple, New York juga dikenal dengan nama Gotham atau The City That Never Sleeps.

Los Angeles: City of Angels
Julukan untuk kota ini memang berkaitan erat dengan namanya yang dalan bahasa Spanyol berarti “malaikat-malaikat”. Tapi, sebenarnya nama asli kota ini adalah El Pueblo de la Reina de Los Angeles sejak berdiri pada tahun 1781. Nama itu berarti “Kota Ratu Para Malaikat”.

Paris: City of Lights
Walaupun kita lebih mengenalnya sebagai kota romantis, Paris lebih dikenal sebagai City of Lights atau “Kota Cahaya”. Alasannya tentu saja karena Paris punya begitu banyak lampu dan termasuk kota yang paling terang.

Hershey, Pennsylvania: Sweetest Place On Earth
Julukan “Tempat Termanis di Bumi” ini sepertinya pas banget buat kota bernama Hershey ini. Soalnya, kota ini adalah pusat pembuatan cokelat Hershey, salah satu merk cokelat terkenal di dunia. Di kota ini, nama jalanannya juga lucu-lucu lho, misalnya Cocoa Avenue atau Chocolate Avenue.

Jakarta: The Big Durian
Walaupun buat kita nggak begitu familiar, tapi nama inilah yang banyak dikenal di kalangan bule untuk menyebut ibu kota Indonesia. Julukan ini mirip dengan julukan kota New York, hanya saja kata “apple” diganti dengan kata “durian”. Ini karena buah inilah yang paling banyak diingat oleh orang asing, khususnya karena baunya yang menyengat.

Toko Mainan Berhantu

Toko Mainan Berhantu Gadis

Saat masuk ke sebuah toys store, bawaannya pasti pengin beli berbagai mainan ataupun boneka lucu. Tapi apa jadinya kalau kegiatan menyenangkan kita diganggu oleh tingkah para hantu? Seperti yang terjadi di toko mainan Toys R Us, Sunnyvalle California.

Kisah hantu ini berawal bahkan sebelum bangunannya didirikan. Dulu, kawasan toko mainan adalah lahan pertanian yang dimiliki oleh seorang petani. Nah, si petani nggak sengaja terpotong lengannya ketika memotong kayu dengan kapak. Kejadian ini membuatnya meninggal seketika dan akhirnya menghantui tanah tersebut. Bahkan setelah toko tersebut dibangun di atasnya.

Hantu petani ini menakuti dengan berbuat jahil di sekitar toko. Saat toko dibuka pada pagi hari, karyawan akan melihat lorong yang penuh dengan mainan yang dijatuhkan dari raknya. Padahal mainan tersebut tersimpan rapi pada malam sebelumnya. Bola yang ada di rak juga sering jatuh tiba-tiba dan memantul di sekitar toko.

Kejahilan hantu petani nggak sampai di situ. Ia juga berani menakut-nakuti pelanggan yang datang ke sana. Saat ada yang pergi ke toilet, hantu ini akan menyalakan keran secara tiba-tiba dan mengejutkan orang di dalamnya. Para pelanggan bahkan dapat mencium bau bunga di salah satu lorong yang ada di sana.

Meskipun terkesan jahil dan menakutkan, toko mainan di Sunnyvalle tetap ramai dikunjungi pembeli. Selain ingin membeli barang yang ditawarkan, banyak pembeli yang penasaran dan pengin membuktikan sendiri kejadian misterius di sana. Tertarik buat mengunjunginya?

4 Cara Refreshing Seru

4 Cara Refreshing Seru Gadis

Ada waktu senggang setelah disibukkan dengan aktivitas sekolah? Lakukan deh, empat kegiatan yang menyenangkan sekaligus bisa menjadi "charger" semangat kita ini!

Hunting Foto
Agendakan kegiatan berburu foto dengan objek yang kita sukai. Nggak perlu persiapan ekstra kok, cukup andalkan smartphone atau pocket camera. Tempatnya juga sesuka hati, namanya juga refreshing. Kalau nggak bisa yang jauh, jadikan rumah atau sekitar kompleks sebagai TKP. Selanjutnya, bikin "pameran" foto, bisa di instagram, blog, social media lainnya, atau buat slide untuk di-share dengan orang-orang terdekat.

Cooking
Membuat masakan ala masterchef, bikin aneka cake atau mencoba resep baru sangat menyenangkan, lho. Setelah selesai, jangan lupa mempercantik penampilan makanannya. Terus, ajak anggota keluarga untuk icip-icip. Sekalian bikin acara tea party atau food testing kecil-kecilan. Fun!

Film marathon
Waktu luang juga asyik dipakai bersantai sambil nonton film atau serial favorit. Jadi, “booking” ruang televisi untuk acara watching marathon-mu. Bisa juga ajak sahabat atau adik/kakak yang juga menggemari tayangannya.

Scrapbooking
Ini pas banget untuk yang artsy dan suka membuat kerajinan tangan. Kreasikan scrapbook sesuka hati. Konsepnya bisa album kenangan waktu kecil, traveling,  atau sekadar kumpulan desain vintage yang kita suka. Membuatnya saja sudah sangat menyenangkan, apalagi kalau hasilnya siap dipajang. Bikin happy!

Burnt Food Museum

Burnt Food Museum Gadis

Biasanya, museum pasti ingin memamerkan barang-barang yang berbentuk bagus dan cantik. Namun, museum satu ini malah memilih memajang koleksi makanan gosong dan bentuk makanan yang aneh. Bahkan, di antaranya gosong alias gagal dimasak.

Museum ini terletak di Arlington Massachusetts, Amerika Serikat dan sudah berdiri dari sekitar 20 tahun yang lalu. Deborah Henson-conant adalah pendiri pertamanya. Awalnya, museum ini dibentuk karena terinspirasi satu apple cider buatan Deborah. Saat Deborah sedang memanaskan kue tersebut, ia menerima telepon sangat lama dari seseorang. Sampai akhirnya, Deborah kembali ke dapur dan menemukan masakannya sudah berubah gosong dan hitam. Dari sinilah, Burnt Food Museum didirikan. Tanpa disangka semakin banyak karya makanan gosong yang ikut dipamerkan.

Di museum ini,  kita bisa menemukan berbagai macam makanan, seperti roti, kentang, lemon dan masih banyak lagi. Sebagian makanan yang dipajang punya cerita selama proses pemasakkan. Bentuk sesudah dan sebelum makanan tersebut dibuat pun dipajang. Jadi, para pengunjung bisa membedakannya. Selain proses pembuatan makanan-makanan tersebut juga diberi nama yang unik.

Museum ini memiliki motto: “To Cook the Museum Way -- `always leave the flame on low... and then take a long nap.”, yang  bisa diartikan: Cara Memasak ala Museum: selalu tinggalkan api dalam keadaan kecil, lalu tidur siang lah yang panjang. Hihi... lucu ya! Dijamin nggak bakal bosan berkeliling museum ini.

3 Tempat Angker di Jatinangor

3 Tempat Angker di Jatinangor Gadis

Saking lamanya Indonesia dijajah bangsa lain, banyak korban jiwa akibat penjajahan itu. Beberapa tempat di Indonesia bahkan pernah menjadi area ‘pembuangan’ korban penjajahan. Salah satunya di Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat.
Jatinangor kini dikenal dengan daerah pendidikan karena banyaknya universitas di sana.  Namun, siapa sangka bahwa area ini pun menyimpan banyak cerita seram. Dulu, Jatinangor adalah wilayah perkebunan karet. Menurut warga setempat, banyak tentara Jepang yang dibunuh di sini pada saat Belanda ingin merebut wilayah Indonesia. Berikut adalah beberapa tempat di Jatinangor yang dikenal kemistisannya.

Tempat Pemakaman Umum (TPU) Gajah
TPU Gajah terletak di Jalan Sayang, Jatinangor. Banyak cerita seram yang dialami oleh warga atau mahasiswa yang melintasi jalan ini. “Dulu gue pernah lewat situ sekitar jam 9 malam. Tiba-tiba gue mendengar suara cewek nangis dari arah kuburan. Suasana malam yang dingin dan jalanan yang menanjak bikin gue susah untuk lari. Suaranya baru hilang setelah gue melewati kuburan itu.”, kata Yuda, mahasiswa Universitas Padjajaran yang kuliah di area Jatinangor. Di sana juga ada kosan yang pembangunannya berhenti. Menurut rumor yang berkembang, para pekerja sering diganggu oleh mahluk halus. Hii..

Kiara Payung
Jalanan berliku dan dihiasi pohon rindang ini selalu dilewati mahasiswa yang membawa kendaraan. Beberapa cerita seram pun terungkap. Seorang mahasiswa pernah melihat seorang nenek yang tiba-tiba melambaikan tangannya untuk memberhentikan motor yang sedang dikendarai oleh mahasiswa itu. Mahasiswa itu justru mengendarai motornya semakin cepat karena takut. Ketika mahasiswa tersebut telah melewati nenek tersebut, ia melihat kaca spion dan sosok nenek itu pun menghilang.

Jembatan Cincin
Ini dia salah satu wilayah paling terkenal di Jatinangor. Jembatan Cincin adalah salah satu jembatan tertua di Indonesia yang dibangun pada masa penjajahan Belanda. Di bawah jembatan, terdapat pemakaman umum. Salah satu cerita yang berkembang, jika melewati Jembatan Cincin pada malam hari, akan ada seorang wanita yang tiba-tiba minta ditemani hingga ujung jembatan. Wanita ini kemudian menghilang apabila sudah sampai di ujung jembatan. Selain itu, jangan pernah ke Jembatan Cincin saat sedang galau soal cinta. Rumor yang beredar mengatakan kalau kita merenung tentang cinta di sana, akan ada dorongan rasa yang kuat untuk bunuh diri, lompat dari jembatan. Hiy, jangan coba-coba,ya.

DIY Ombre Hair

DIY Ombre Hair Gadis

Warna rambut ombre sudah biasa kita lihat pada model dan selebriti terkenal. Untuk memiliki rambut ini, kamu nggak perlu ke salon lho. Coba buat sendiri rambut ombre di rumah, dan kamu siap tampil beda untuk hang out weekend ini.

Alat yang dibutuhkan:
  1. Air
  2. Hair chalk dengan 3 warna yang kamu inginkan.

Cara:
  1.  Basahi rambut dengan sedikit air.
  2.  Lalu bagi rambut menjadi beberapa bagian kecil, kemudian pelintir rambut hingga ketat.
  3. Aplikasikan hair chalk pada rambut dengan cara mewarnai rambut yang telah dipelintir.
  4. Kamu bisa mengaplikasikan 3 warna sekaligus secara bergantian dengan metode warna gelap ke warna terang. Warna terang harus terletak di ujung rambut agar terjadi gradiasi warna.
  5. Kamu bisa padukan berbagai gaya rambut dengan ombre ini, seperti dengan braid, ponytail atau messy hair. Let’s rock the party!

Blush On Sesuai Warna Kulit

Blush On Sesuai Warna Kulit Gadis

Perona pipi hadir dalam beragam pilihan warna. Tapi nggak semuanya cocok untuk kita, lho. Pilih blush on yang sesuai dengan warna kulit, supaya makeup terlihat lebih menarik.

Kulit Putih
Pilihlah perona pipi dengan warna peach atau pink gelap. Hindari warna perona pipi yang lebih terang daripada warna kulit putih, karena akan membuat wajah terlihat lebih pucat. Untuk kesan fresh, tambahkan sedikit shimmer powder di sekitar tulang pipi.

Kulit Pink
Sapukan perona pipi dengan warna pastel seperti soft pink mulai dari daerah “apel” pipi sampai batas telingamu. Dengan pilihan warna blush on yang lembut, tampilanmu akan terlihat cantik natural.

Kulit Cokelat
Ciptakan warna pipi yang terlihat segar dengan sentuhan warna peach. Ini akan membuat tipe kulit kecokelatanmu terlihat glowing. Hindari perona pipi dengan warna gelap, karena akan membuat wajahmu terlihat kusam.

Kulit Gelap
Perona pipi dengan warna orange kecokelatan adalah pilihan yang paling tepat untuk si kulit gelap. Tampilan ini akan membuatmu terlihat unik dan warna kulit semakin terlihat gorgeous dan seksi.

4 Manfaat Hair Serum

4 Manfaat Hair Serum Gadis

Pasti kita sering melihat kemasan bertuliskan hair serum di deretan rak produk perawatan rambut. Tetapi kita lebih sering membeli conditioner atau masker rambut karena kita tidak tahu penggunaan dari serum tersebut. So, what is hair serum? Kelebihan apa sih, yang dimiliki hair serum sehingga sangat dianjurkan untuk rambut? Serum rambut memiliki banyak manfaat bagi kecantikan seperti berikut ini:
  • UV protection. Hair serum adalah perlindungan yang sangat ampuh dari sinar UV. Serum mencegah rambut dari efek buruk dari pancaran sinar matahari yang akan membantu mengurangi kerusakan serta ancaman radikal bebas.
  • Mengobati kerusakan. Cegahlah kerusakan pada rambut dengan mengoleskan serum secara teratur sesudah keramas. Serum bekerja untuk melindungi rambut dari kerusakan oleh panas matahari, alat styling, polusi dan debu. Sangat efektif untuk rambut bercabang, patah-patah dan kering.
  • Membuat rambut lebih berkilau. Agar rambutmu nggak menjadi kering dan kasar, hair serum dapat membantu menghilangkan kesan kusam, membuat rambut lebih mudah diatur dan berkilau.
  • Perlindungan terhadap alat styling rambut. Alat styling rambut seperti pencatok dan pengeriting rambut dapat merusak rambut. Serum dapat menjadi pelapis yang dapat menghalangi kerusakan rambut dari penggunaan alat styling tersebut.

Hotel Balancing Barn


 

Hotel Balancing Barn


Hotel Balancing Barn Gadis

Pernah terbayang nggak, bisa menginap di hotel yang sebagian bangunannya tidak menapak di tanah? Aduh, pasti mengerikan. Jangan-jangan hotel tersebut bisa rubuh seketika. Pasti itu yang dipikirkan para pengunjung Hotel Balancing Barn di Inggris saat melihat bentuk gedungnya.

Tenang saja, Hotel Balancing Barn nggak akan begitu saja runtuh. Proses desain dan pembuatannya sudah dihitung secara teliti oleh para ahli arsitektur. Bangunan ini dibuat oleh perusahan asal Belanda, MVRDV yang telah memenangakan sejumlah penghargaan arsitektur. Perusahaan ini dikenal telah menghasilkan desain yang cerdas, nyaman dan menarik.

Penginapan ini terletak di pinggir cagar alam yang tenang, berberapa kilometer dari Pantai Suffolk. Bila kita menginap di tempat ini, pemandangan hutan, danau kecil. dan padang rumput akan menyapa kita di pagi hari melalui jendela kamar. Hotel ini memiliki panjang 30 meter yang berdiri di atas lereng bukit. Bila dilihat dari jauh, bangunan ini tampak seperti gudang penyimpanan tradisional Inggris. Dari dekat, baru terlihat keunikannya. Setengah bagian Balancing Barn dibiarkan mengambang dan hanya ditopang dengan tali besi.

Mau menginap di Balancing Barn? Tampaknya, harus reserved terlebih dulu. Hotel ini hanya menyediakan kamar untuk delapan orang pengunjung saja. Penginapan ini punya fasilitas yang lengkap. Ada kamar mandi, dapur, ruang makan dan ruang santai. Hotel ini merupakan proyek pertama Alain de Botton’s. Kabarnya, ada empat bangunan unik lagi yang akan dibangun.

All About Ice

Ingin menikmati suasana dingin dengan cara yang berbeda? Coba deh, berkunjung ke dua tempat unik ini. Mulai dari dekorasi ruangan, tempat duduk sampai lantainya, semuanya terbuat dari es. Jadi, jangan lupa membawa jaket hangat ya…

Dubai Ice Bar


Dubai Ice Bar adalah restoran unik yang wajib didatangai saat berkunjung di kota Dubai, Uni Emirat Arab. Restoran ini memiliki dekorasi yang semuanya terbuat dari es.

Sebelum masuk ke restoran ini, tamu akan diminta untuk masuk ke area Buffer Zone. Ini adalah ruang sementara sebelum masuk ke longue, yang suhunya mencapai 5 derajat celcius. Ruangan ini dibuat agar tamu yang datang tidak kaget saat masuk ke longue yang bersuhu 0 (nol) derajat celcius ini. Resto yang bisa menampung sekitar 40 tamu ini menyediakan penyewaan jaket, sarung tangan sepatu dan segelas welcome drink.

Penasaran dengan menunya? Dubai Ice Bar menyediakan menu keju, jus, es krim, mocktail dan juga masakan hangat. Tapi jangan kaget ya, karena pesanan kita disajikan dengan piring, gelas yang juga terbuat dari es. Bahkan meja dan kursinya pun terbuat dari es. Makanan ini harus segera dimakan, karena dalam waktu 10 menit, makanan akan membeku.
   
Romanian Ice Hotel


Kebayang nggak, tidur di dalam sebuah bongkahan es? Coba deh,  berkunjung ke salah satu hotel di Rumania, tepatnya di Balea Lac,. Sekilas hotel ini mirip dengan rumah penduduk antartika yaitu Iglo. Uniknya, kamar-kamar di hotel ini setiap tahunnya akan berubah bentuk dengan desain yang berbeda. Semua bagian di hotel ini, mulai dari kamar sampai restorannya terbuat dari bongkahan es batu. Bongkahan es ini diambil dari pegunungan es di sekitar Rumania. Suhu di ruangan ini mencapai -4 derajat celcius, dengan jumlah kamar sebanyak 10-14 kamar.

Hotel Driskill

Hotel Driskill Gadis

Hotel yang sudah berdiri sejak tahun 1886 ini merupakan hotel yang paling tua dan terlama beroperasi di kota Texas. Pendirinya adalah Jesse Driskill, peternak kaya yang menghabiskan hartanya untuk mendirikan hotel yang dulunya paling bagus di Texas.

Dengan memiliki 60 kamar tidur mewah, Hotel Driskill termasuk ternama di masa lalu. Ketenarannya ini membuat banyak acara penting yang dilaksanakan di hotel ini. Mulai dari tempat menginapnya para pejabat, tempat para gubernur Texas menggelar pesta pelantikan, bahkan beberapa presiden Amerika Serikat pernah menggelar press conference di hotel ini.

Meskipun sekarang sudah banyak hotel baru yang lebih bagus di Texas, tapi nama Hotel Driskill tetap beken, terutama karena kisah hantunya. Hantu-hantu di sini bukan cuma beberapa saja, tapi lusinan. Makanya hotel ini jadi lokasi favorit aktivitas paranormal dan juga ghost tour. Para hantu yang sering menampakkan diri adalah orang-orang yang terlalu cinta sama hotel ini sampai nggak mau pergi. Salah satu hantu yang hobi muncul adalah hantu si pendiri hotel, Jesse Driskill.

Driskill yang kehilangan hotel ini karena hutang sepertinya nggak rela pergi. Driskill dikenal sebagai perokok berat. Bau rokoknya yang khas masih sering tercium oleh para tamu hotel hingga saat ini. Meskipun di dekat mereka nggak ada yang merokok.

Ada juga hantu Peter Lawless, salah satu staf hotel yang 30 tahun mengabdi di hotel itu. Hantu staf setia ini masih sering terlihat di lorong dan sering menyapa para staf hotel lainnya. Ada juga hantu balita berusia 4 tahun, Samantha Houston yang meninggal jatuh dari tangga hotel pada tahun 1887. Hantu Samantha masih sering terlihat mengejar-ngejar bola di tangga hotel.

Hantu Penghuni Kamar

Hantu Penghuni Kamar Gadis

Selama ini, kita menganggap kamar adalah tempat paling aman dan nyaman di dunia ini. Siapa sangka kalau kamar yang kita kira hanya dihuni oleh kita, ternyata juga dihuni oleh berbagai hantu seram. Waduh, bisa nggak bisa tidur nih, kalau sampai ketemu salah satu di antaranya.

BogeymanMonster penangkap anak kecil. Monster satu ini adalah cerita mitos dari Amerika yang kabarnya berwajah buruk dan sering muncul dari bawah tempat tidur untuk menghukum anak-anak yang nakal. Bogeyman ini diceritakan orangtua ke anak-anak mereka sebagai cara agar si anak nurut dan nggak nakal. Akibatnya, banyak anak yang jadi takut tidur sendirian karena membayangkan Bogeyman muncul dari bawah tempat tidur mereka.

Shadow PeopleSi penghuni cermin. Di Eropa, ada cerita mitos tentang Shadow People, yaitu orang-orang yang hidup di cermin. Jadi kisahnya, di cermin itu tinggal orang-orang yang wajahnya mirip sama kita. Ketika kita bercermin, sebenarnya bayangan yang muncul itu adalah para shadow people. Nah, terkadang si shadow people ini ingin tahu kehidupan kita sehingga berusaha menarik diri kita ke dalam cermin untuk menggantikan mereka. Jadi, kalau bercermin jangan lama-lama karena kita bisa tertarik ke dalamnya.

Hantu Penghuni Lemari
Dalam wawancara dengan 'Celebrity Ghost Stories', aktor David Carradine bercerita kalau lemari baju kamarnya dihuni hantu yang cukup usil. Jadi, setiap kali dia melewati lemari itu pasti ada hawa dingin yang aneh. Kemudian hantu itu juga suka usil menjatuhkan barang di lemari atau mengubah susunan baju. Bahkan pemeran utama serial Kung Fu ini pernah menemukan baju yang bukan miliknya di lemari itu. Iseng juga, ya?

Hewan-hewan Laut Mematikan

Empat hewan berikut ini memang terlihat cantik, tapi jangan sampai tertipu dengan penampilan mereka. Karena sebenarnya para hewan ini punya senjata yang sangat berbahaya, yaitu racun yang nggak segan-segan mereka gunakan untuk melawan para pengganggu atau mangsanya. Yup, mari berkenalan dengan beberapa hewan paling beracun di laut.

Box Jellyfish.
Ubur-ubur satu ini memiliki racun yang mematikan di tentakelnya yang banyak itu. Sebenarnya Box Jellyfish hanya menggunakan sengat tentakelnya untuk mencari makan. Tapi karena dia sering berenang di perairan dangkal, banyak perenang yang ikut tersengat bisanya. Tercatat sampai saat ini Box Jellyfish sudah membunuh sekitar 6000 perenang. Ubur-ubur ini tinggal di laut Australia dan Negara-negara Asia Tenggara (termasuk Indonesia).  







The Marbled Cone Snail.

Meskipun berbadan kecil, tapi siput laut ini punya racun yang dashyat. Satu tetes racunnya bisa membunuh 20 manusia sekaligus, lho. Siput ini menembakkan racunnya untuk melumpuhkan mangsa, yaitu ikan-ikan kecil. Jika kita berada di dekat siput ini ketika dia sedang menembakkan racun, kita pun bisa terkena dampaknya. Siput laut ini sering terlihat di laut Australia, Hawai, Caribbean dan beberapa pantai Amerika Serikat.







The Blue-Ringed Octopus.

Gurita ini memiliki warna tubuh yang bagus, ya? Sayangnya selain cantik, hewan laut ini juga beracun. Begitu kita kena gigitannya, tubuh kita langsung sulit bergerak dan denyut jantung jadi melemah hingga tewas secara perlahan. Seramnya lagi, belum ditemukan anti-racun bagi gigitan gurita ini. Jadi, satu-satunya pengobatan adalah dengan mengeluarkan semua racunnya dari tubuh. Blue-Ringed Octopus ditemukan di sepanjang perairan dari Jepang sampai Australia.









The Stonefish.
Melihat wajah ikan ini saja kita sudah lumayan seram ya, apalagi kalau tahu dia juga sangat beracun. Saking sakitnya gigitan Stonefish, sampai bisa bikin kita pingsan. Bahkan ada beberapa korban yang meminta diamputasi bagian yang digigit ikan ini saking nggak bisa menahan sakit. Yang lebih berbahaya lagi, ikan ini pintar menyamar menjadi batu sehingga kita sering nggak sadar akan keberadaannya.

Hewan-Hewan Misterius

Hewan-Hewan Misterius Gadis
Meskipun nggak bisa berbicara, ternyata hewan bisa melihat hal yang nggak bisa kita lihat, seperti para hantu. Dan hewan-hewan ini pun memberitahukan tandanya ke kita lewat caranya masing-masing.
Cicak
Cicak-cicak di dinding, diam-diam merayap. Yup, bagusnya sih, cicak di dinding tetap diam dan nggak bersuara. Karena suara seekor cicak menandakan adanya makhluk halus di sekitar kita. Apalagi jika cicak tersebut bersuara ketika kita sedang ngobrol cerita horor. Menurut kepercayaan masyarakat, cicak tersebut berarti mengiyakan cerita kita tentang hantu tersebut.

Kunang-kunang
Buat yang tinggal di kota besar yang penuh cahaya gedung, pasti sudah jarang menemukan hewan satu ini. Karena sinar kunang-kunang kalah terang dibanding cahaya lampu. Tapi meskipun kunang-kunang termasuk hewan yang indah dipandang, keberadaannya cukup bikin bulu kuduk merinding. Karena hewan ini disebut-sebut sebagai jelmaan dari kuku orang yang sudah meninggal.

Kucing Hitam
Di beberapa negara di Eropa, kucing hitam dianggap sebagai hewan mistis. Karena dipercaya sebagai jelmaan dari hantu jahat dan penyihir. Kucing hitam juga dianggap sebagai hewan pembawa sial dan malapetaka. Oleh karena itu, orang Eropa sebisa mungkin menghindari kucing satu ini.

Ayam
Kalau dilihat dari kebiasaannya, seekor ayam jantan harusnya berkokok pada saat fajar. Tapi sayangnya, hewan ovipar ini juga kerap berkokok saat tengah malam. Eits, ayam ini nggak jetlag, kok. Dia berkokok untuk menandakan kalau ada makhluk halus yang melewatinya. Beberapa orang percaya bahwa ayam berkokok tengah malam berarti ada hantu. Tapi nggak sedikit juga yang percaya kalau unggas satu ini berkokok karena ada malaikat yang datang.

4 Kebiasaan Yang Merusak Otak

4 Kebiasaan Yang Merusak Otak  Gadis

Otak merupakan bagian terpenting dalam tubuh manusia. Segala macam kegiatan manusia berpusat pada organ yang berada di dalam kepala kita ini. Tapi ternyata banyak banget kebiasaan kita yang bisa merusak otak lho! Yuk, simak apa saja kebiasaan-kebiasaan tersebut!

Nggak Sarapan
Sebagian remaja cewek mungkin sering melakukan hal ini untuk menurunkan berat badan. Ternyata hal tersebut malah nggak bagus untuk pertumbuhan tubuh kita. Pasalnya, hal ini dapat menurunkan kadar gula dalam darah dan kalau jadi kebiasaan bisa menyebabkan kemunduran otak lho!

Terlalu Banyak Makan
Setiap orang membutuhkan nutrisi yang lengkap dari makanan. Manusia biasanya makan sebanyak tiga kali sehari. Lebih dari tiga kali dianggap berlebihan. Kebanyakan makan nggak baik lho bagi kesehatan karena mengeraskan pembuluh otak dan bisa menyebabkan penurunan kekuatan mental.

Menutup Kepala Saat Tidur
Hati-hati bagi yang suka menutup kepala saat tidur! Tidur dengan kepala yang ditutup, misalnya dengan bantal, ternyata berbahaya bagi otak. Soalnya karbondioksida yang diproduksi selama tidur terkonsentrasi ke otak kita, mencemarkan dan merusak otak.

Berpikir Terlalu Keras
Otak memang digunakan untuk berpikir, tapi otak juga punya batasan dalam bekerja. Otak yang terlalu keras bekerja akan menyebabkan penurunan kerja otak. Hindari otak yang terlalu lelah dengan relaksasi dan hiburan ya!

Hashima, Pulau Hantu

Hashima, Pulau Hantu Gadis

Sudah pernah menonton film James Bond: Skyfall? Nah, tempat syuting mereka ternyata di Pulau Hashima yang lebih dikenal dengan sebutan Pulau Gunkanjima, atau artiannya adalah ‘Pulau Kapal Perang’ karena bentuknya yang memang menyerupai kapal perang yang besar.

Dulunya Padat Penduduk


Pulau Hashima terletak di daerah Nagasaki, Jepang. Dulu, pulau ini pernah mempunyai rekor penduduk terpadat di seluruh dunia. Pulau ini merupakan pusat pertambangan batubara terbesar yang dikelola oleh perusahaan Mitsubishi. Penduduknya yang tinggal di sini merupakan pekerja batubara beserta keluarganya. Namun pada tahun 1960, Jepang mengganti bahan pokok batubara dengan minyak bumi sehingga warga negaranya tidak lagi membutuhkan batubara.

Akhirnya, pada tahun 1974, usaha batubara Mitsubishi ditutup dengan resmi. Sebanyak kurang lebih 5000 penduduknya langsung meninggalkan Pulau Hashima dalam semalam. Dan sejak itu, Pulau Hashima ditutup untuk umum, dan sering dipanggil sebagai ‘pulau hantu’. Karena sering tergulung badai topan, sebagian besar gedung di pulau ini pun hancur. Tapi pada tahun 2009, pemerintah Jepang membuka lagi pulau tersebut untuk dijadikan obyek wisata.

Wisata Uji Nyali
Wisatawan dapat pergi ke pulau ini menggunakan perahu dari Pelabuhan Nagasaki selama 50 menit. Obyek yang paling terkenal  di pulau ini adalah Stairway to Hell, atau Tangga Menuju Neraka. Tangga yang sudah rapuh dan sebagian hancur ini, mengarah pada kegelapan. Semua wisatawan yang berkunjung ke obyek ini tidak ada satu pun yang berani untuk menaikinya! Untuk berwisata ke seluruh pulau ini dengan guide sekaligus, harus rela merogoh kocek sebanyak 4000 yen, atau sekitar Rp. 460.000.

Pulau ini menjadi tempat shooting film-film terkenal seperti film James Bond: Skyfall, dan film Jepang Battle Royale 2. Tempat ini juga menjadi inspirasi untuk game Killer7 dan Forbidden Siren 2. Ada yang berminat berwisata ke pulau ini? Jangan sampai terpisah dari tour guide dan rombongan, ya!

Selasa, 28 Januari 2014

Problem: Rambut Kemerahan

Problem: Rambut Kemerahan Gadis

Kalau warna rambutmu yang tadinya hitam, terus berubah kemerahan, itu tandanya rambut kehilangan kelembapan, yang membuat warna rambut jadi pudar. Ada banyak penyebabnya, lho.
Penyebab pertama adalah rambut kelamaan berada di bawah terik sinar matahari atau pemakaian hair dryer/alat catok yang terlalu panas sehingga merusak kultikula rambut. O iya, mencuci rambut yang nggak bersih setelah berenang juga bisa meninggalkan garam atau kaporit di kulit kepala yang berujung pada rusaknya kondisi rambut, lho.

Solusinya? Gampang kok, asal kamu rajin menjalaninya. Jangan lupa untuk selalu menggunakan perawatan rambut yang mengandung pelindung berfilter UV saat kamu berhadapan langsung dengan sinar matahari. Hindari mencuci rambut setiap hari dan rajinlah memakai conditioner yang mengandung protein dan pelembab. Conditioner akan menyalurkan pigmen lebih banyak ke permukaan rambut. Sementara, untuk membuat rambut kembali hitam bersinar, gunakan produk pelembut kutikula yang mengandung minyak alami atau silicon dan rutin memakai hair mask 2 minggu sekali.

Midnight Glow

Untuk koleksi terbaru dari MAKE UP FOR EVER (MUFE), Dany Sanz, Creator and Artistic Director of MUFE meluncurkan inspirasi dandanan terbaru dengan palet warna yang daring. Get ready to be shiny!

Kalau kamu suka bereksperimen dengan makeup, coba dengan dandanan dari MUFE berikut yang dijamin bikin total look-mu jadi beda. Dengan tambahan glitter dan rhinestones, it’s definitely a party look!
  • Aplikasikan eyeshadow putih yang glittery sebagai base di seluruh kelopak mata.
  • Tambahkan eyeshadow hitam di bagian ujung mata, baurkan sampai garis kelopak mata atas.
  • Tambahkan eyeliner hitam gel/cair di atas dan bawah mata.
  • Pasang rhinestones di bagian bawah mata.
  • Panjangkan smokey eyes dengan bentuk garis ke arah luar menggunakan eyeshadow.
  • Tambahkan glitter dan rhinestones.

Spons Muka

Benda ini selalu kita pakai untuk mengaplikasikan make up di wajah. Kira-kira apakah kita sudah memilih jenis spons muka yang benar?

Kenali lima tipe spons muka yang bisa memaksimalkan penggunaan make up pada wajah kita! Biar nggak salah pilih, perhatikan bentuknya dan kegunaannya masing masing ya.. 

Oval Spons
Bentuknya tebal, terbuat dari bahan latex dengan sifat yang tidak menyerap. Gunakan untuk langkah awal mengaplikasikan foundation pada wajah. 









Triangle Spons
Terbagi dalam bentuk wajik atau segitiga. Dipakai untuk meratakan foundation dan concealer pada bagian wajah yang menyudut atau menyempit seperti pada bagian kelopak mata dan hidung. 








Velour Powder Puff (besar)
Digunakan untuk mengaplikasikan loose powder. Terbuat dari bahan flanel dengan bulu-bulu panjang yang berfungsi agar loose powder tidak menempel. 












Velour Powder Puff (kecil)
Terbuat dari bahan beludru yang lembut, untuk penggunaan compact powder. Efek bludru akan mempermudah pengaplikasian bedak pada wajah ketika ditekan. 














Applicator Spons
Memiliki gagang berujung spons. Untuk pengaplikasian eyeshadow.

Most Expensive Fashion Items

Most Expensive Fashion Items Gadis

Banyak barang fesyen yang harganya mahal. Tapi, mau tahu apa saja yang masuk dalam daftar the most expensive fashion items in the world. Check this out!

Jam tangan termahal: Chopard 201 Carat
Pastinya bakal jadi super duper keren kalau pakai jam tangan satu ini yaitu Chopard 201 Carat. Sesuai dengan namanya, jam tangan ini dikelilingi berlian 201 karat. Rangkaian berliannya pun istimewa, terdiri dari 11 karat berlian putih, 12 karat berlian biru, 15 karat berlian pink dan ditambahkan lagi dengan 163 karat berlian putih dan kuning. Jam tangan ini bernilai fantastis yaitu 229 miliar rupiah.

Sepatu termahal: Harry Winston Ruby Slippers
Sepatu ini mulanya dirancang oleh Harry Winston dan digunakan untuk kebutuhan film The Wizard of Oz. Dalam rangka peringatan film The Wizard of Oz yang ke-50, putra dari Harry Winston yaitu Ronald Winston mendesain ulang sepatu ini dengan bahan 4.600 butir rubi seberat 1.350 karat dan 50 karat berlian, hingga sepatu merah ini bernilai sangat tinggi yaitu 30 miliar rupiah.

Handbag termahal: 1001 Nights Diamond Purse
Dibuat di The House of Mouawad yang terletak di Dubai. Handbag berbentuk hati ini dihiasi dengan 4356 berlian putih, 105 berlian kuning, dan 56 berlian pink. Kadar berlian yang digunakan mencapai 381 karat. Selain itu, bagian tali tas yang berupa rantai terbuat dari emas 18 karat. Tas ini dibuat oleh 10 pengrajin dan diselesaikan dalam waktu 4 bulan. Nilai dari tas ini mencapai 30 miliar rupiah, lho!

Pakaian termahal: Abaya
Model pakaian ini sebenarnya persis seperti baju muslim kaftan yang banyak dijual di Indonesia. Tapi, yang spesial dari pakaian ini adalah pembuatannya yang menggunakan 50 karat black-diamonds dan 50 karat white-diamonds ditambah lagi dengan 1.889 pointer berlian hitam dan putih, 1000 pointer batu rubi serta emas 14 karat. Pakaian ini memiliki harga yang luar biasa yaitu 170 miliar rupiah dan dirancang oleh desainer asal Inggris, Debbie Wingham.

Jeans termahal: Secret Circus
Secret Circus dinobatkan sebagai jeans termahal di dunia, karena menggunakan 15 berlian yang berkualitas tinggi. Deretan berlian tersebut ditempatkan di kantung bagian belakang jeans ini. Pembuatan jeans ini dilakukan di dua Negara yaitu Los Angeles, Amerika dan London, Inggris. Jeans ini senilai 10 miliar rupiah. Wow!

Jahe, Solusi Rambut Rusak!

Jahe, Solusi Rambut Rusak! Gadis

Selain lidah buaya dan kelapa, jahe atau ginger (zingiber officinale) juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut. Tanaman dengan daging akar berwarna kuning kemerahan yang berbau menyengat ini kaya akan kandungan nutrisi.
Di dalam jahe terdapat vitamin A, E, dan B juga phosphorus, potassium, magnesium, zat besi, dan zinc yang dapat membuat rambut tumbuh sehat, kuat, dan berkilau. Bahan-bahan tersebut juga bisa menyehatkan kulit kepala, mencegah rambut rontok, menghilangkan ketombe, dan mengatasi kerusakan rambut seperti rambut bercabang, mudah patah dan kusam.

Di pasaran, ada banyak produk perawatan rambut yang terbuat dari jahe, seperti shampo, conditioner, ginger oil atau ginger powder. Kamu juga bisa membuat produk perawatan berbahan jahe sendiri, lho. Blender jahe yang sudah ditambahkan sedikit air hingga menjadi jus kasar. Oleskan jus jahe tadi pada kulit kepala hingga ujung rambut, pijat perlahan dan diamkan selama 5-10 menit. Bilas dan jangan menunggunya hingga kering. Lanjutkan dengan pemakaian shampo seperti biasa. Lakukan seminggu sekali, dan lihat perubahannya dalam satu bulan.

Atasi Kulit Terbakar Matahari

Atasi Kulit Terbakar Matahari Gadis

Liburan sebentar lagi! Asyiknya kita bisa pergi ke berbagai tempat wisata. Jalan-jalan, makan, belanja, dan menikmati pemandangan alam. Tapi, saking menikmati momen liburan, ada satu hal yang bisa jadi “musuh” saat liburan yaitu kulit terbakar sinar matahari. Gimana kalau sampai hal ini terjadi? Mari atasi dengan bahan-bahan ini.

Lidah buaya
Pasti sering dengar kalau lidah buaya bisa membuat kulit terasa adem. Begitupun, kalau kulit terbakar sinar matahari. Gel lidah buaya mengandung antioksidan dan anti-peradangan. Lidah buaya juga mampu mempercepat penyembuhan sunburn.

Madu
Bahan manis satu ini dipercaya bisa menyembuhkan luka pada kulit. Madu bisa menjadi pereda rasa nyeri dan menumbuhkan sel-sel kulit epitel baru. Selain itu, madu pun bisa menghilangkan bekas luka bakar akibat sinar matahari dengan cukup cepat.

Tomat
Buah berwarna merah ini bisa menenangkan kulit kita yang terkena paparan sinar matahari dan menyembuhkan pembengkakan. Caranya blender tomat dengan air dingin lalu bilas ke bagian kulit yang terkena luka bakar.

Hidroterapi (Terapi Air)
Isi bak mandi dengan air hangat lalu siapkan di dalam mangkuk kecil yaitu campuran tepung kanji dan air dingin. Setelah itu, tuang kanji ke bak berisi air hangat. Gunakan untuk merendamkan bagian yang terkena luka bakar selama 20 menit. Jangan gunakan sabun dan jangan menggosok dengan handuk.

Cambridge Satchel

Para desainer dan brand ternama seakan berlomba untuk mengeluarkan satchel bag. Salah satunya brand asal Inggris, Cambridge. Let’s check them out!

Satchel bag memiliki ciri khas yaitu tali pengaman pada bagian tengah tas. Pada awalnya, tali ini berfungsi agar tas tidak mudah terbuka. Tapi, seiring dengan perkembangan waktu, model aksesoris fashion yang satu ini pun makin beragam. Untuk koleksinya, Cambridge masih mempertahankan model klasik dari satchel bag yaitu dengan dua tali pengaman. Yang membuat tas ini unik adalah detil dan warnanya. Setiap produk baru yang dikeluarkan mempunyai ciri khas tersendiri. Karena itulah tas ini jadi favorit para selebritis dan fashion bloggers. Ini dia koleksinya:

The Classic

Dengan sentuhan warna monokrom, tas ini akan melengkapi gaya klasikmu. Pilihan warnanya beragam banget, dari putih, cokelat, pink, hitam, merah, hingga kuning.

The Fluoro

Kalau kamu suka bergaya edgy, pasti suka banget The Flouro. Warna flourecent bakal menjadi style statement pada penampilanmu. Bisa kamu pasangkan bersama outfit terang untuk tampil bold atau padankan bersama T-Shirt dan denim kesayangan untuk kesan effortlessly cool.

The Designer

3 Istana Terkenal di Inggris

3 Istana Terkenal di Inggris Gadis

Inggris merupakan salah satu negara yang membuat banyak orang terkagum dan penasaran dengan sejarah dan kebudayaannya. Salah satu hal yang banyak diminati adalah istana-istananya yang terkenal, baik karena fungsi dan cerita di dalamnya. Apa saja sih istana-istana yang terkenal di Inggris? Yuk, simak penjelasannya berikut ini!

Windsor Castle
Istana Windsor terletak di Berkshire, Inggris dan merupakan kediaman resmi keluarga kerajaan Inggris. Istana Windsor berhasil selamat dari kekacauan yang terjadi di Inggris, pertama pada saat terjadi perang saudara pada masa pemerintahan Charles I dan Perang dunia ke-2. Istana ini juga menjadi istana terlama yang dihuni di Eropa karena lebih dari 500 orang bekerja di dalam istana tersebut. Arsitekturnya yang megah juga menjadi daya tarik wisatawan dunia untuk melihat secara dekat istana tersebut. Istana ini merupakan istana favorit Ratu Elizabeth II saat weekend.

Buckingham Palace
Mungkin kita udah nggak asing lagi dengan istana yang satu ini. Yup, Buckingham Palace memang sering banget tampil di media karena merupakan tempat kenegaraan bagi kepala negara Inggris. Istana tersebut juga merupakan kediaman resmi ratu Inggris di London. Istana Buckingham yang sering dikunjungi wisatawan sendiri merupakan balai kota yang dibangun untuk Duke of Buckingham pada tahun 1703. Pada tahun 1761, istana tersebut dijadikan tempat tinggal yang disebut The Queen’s house.

5 Makanan Saat Flu

5 Makanan Saat Flu Gadis

Terserang flu memang nggak enak banget. Cara ampuh buat sembuh adalah istirahat cukup dan minum. Tapi, selain dua cara itu, ada juga beberapa makanan dan minuman yang bisa bikin flu kita lebih cepat berlalu.

Bawang putih
Bawang putih mengandung zat bernama alliin yang berperan sebagai decongestant. Selain itu, bawang putih juga kaya akan anti oksidan dan menghilangkan zat radikal bebas, molekul oksigen aktif yang dapat merusak sel. Jadi, tambahkan bawang putih ke makanan kita saat terserang flu.

Sup ayam
Sup ayam dikenal sebagai penicillin alami dan terkenal paling baik dengan kekuatan menyembuhkannya. Sup ayam hangat membantu melancarkan saluran pernapasan dan kuah kaldunya akan memberi kita lebih banyak energi. Tambahkan banyak sayur, termasuk, bawang bombay dan bawang putih yang juga baik untuk flu.

Makanan pedas dan berbumbu
Ketika terserang flu, cobalah untuk makan lebih banyak makanan pedas dan berbumbu. Pasalnya, ini bisa membantu pencernaan kita yang kurang lancar dan dapat lebih cepat menyembuhkan flu.

Cairan
Saat kena flu, satu hal yang pasti adalah kita nggak boleh kurang cairan. Jadi, kita harus lebih banyak minum, nih. Tapi, pastikan kita memilih minuman yang tepat seperti air putih dan jus buah asli. Hindari kopi, soda atau minuman manis. Minuman hangat juga cukup baik seperti teh hangat dengan lemon atau teh herbal.

Buah-buahan kelompok citrus
Makan banyak buah-buahan kelompok citrus untuk memperbanyak asupan vitamin C. Minum jus jeruk, lemon atau jeruk bali. Soalnya, tubuh kita butuh banyak vitamin C untuk kembali fit.