Sabtu, 01 Februari 2014

Lebih Sehat dengan Apel

Lebih Sehat dengan Apel Gadis

Beruntung bagi kita yang suka mengkonsumsi apel. Buah yang memiliki rasa asam ini ternyata punya segudang khasiat, terutama untuk kesehatan kita. Cari tahu lebih lanjut yuk, soal kehebatan buah ini!

Menurunkan berat badan
Bagi kita yang sedang diet, cocok banget makan apel setiap hari. Konon, mengkomsumsi apel setidaknya tiga kali sehari bisa cepat menurunkan berat badan. Karena, zat-zat yang terdapat dalam buah merah ini membantu menguraikan makanan lebih cepat.
 
Mencegah Gangguan Pernapasan
Konsumsi apel setiap hari bisa mengurangi resiko terjadinya gangguan pernapasan. Nutrisi yang terkandung di dalam buah tersebut bisa menguatkan organ-organ pernapasan. Kebiasaan memakan apel setiap hari sedini mungin dilakukan untuk mencegah terjadinya serangan asma.

Perkuat Tulang
Nggak hanya susu yang bisa membantu kita mencegah pengeropokan tulang. Ternyata memakan apel setiap hari baik untuk kesehatan tulang. Zat Phloridzin yang terdapat dalam apel meningkatkan massa tulang sehingga tak mudah rapuh, sedangkan zat Boron membantu memperkuat tulang kita.

Menurunkan Kolesterol
Dalam diri kita, terdapat dua jenis kadar kolesterol, yakni kolesterol jahat (LDL) dan kolesterol baik (HDL). LDL ini bisa menimbulkan penyakit seperti hipertensi ataupun stroke. Untuk itu kita harus bisa mengurangi kadar LDL dalam tubuh. Salah satu caranya adalah dengan mengkonsumsi apel setidaknya dua kali dalam sehari. Konon, bisa megurangi si kolesterol jahat sebanyak 16%

Masker Bawang Merah

Masker Bawang Merah Gadis

Bawang merah dengan baunya yang menyengat dan dapat membuat mata terasa pedih ternyata sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan rambut. Coba deh, beberapa campuran bahan alami dengan bawang merah berikut, untuk mengatasi beberapa masalah rambutmu.

Bawang merah dan minyak kelapa
Campuran ini bisa menghilangkan sel kulit mati dari kulit kepala dan meningkatkan pertumbuhan rambut. Buatlah jus bawang dengan minyak kelapa, lalu gunakan untuk memijat kulit kepala. Bungkus rambut dengan handuk yang telah direndam dalam air panas, lalu bilas.

Bawang merah dan madu
Efektif untuk meningkatkan pertumbuhan rambut. Haluskan bawang merah hingga menjadi pasta dan tambahkan beberapa tetes madu. Oleskan pada rambut di bagian-bagian yang mengalami penipisan. Biarkan hingga kering kurang lebih 10 menit dan bilas hingga bersih.

Bawang merah dan lemon
Bermanfaat untuk meningkatkan pertumbuhan rambut dan juga mengobati ketombe. Air lemon dapat membersihkan kulit kepala dan juga mengurangi kerontokan pada rambut. Buatlah jus bawang merah dengan lemon, gunakan untuk memijat kulit kepala kemudian diamkan selama 10 menit dan bilas hingga bersih.

Bawang merah dan yogurt
Campuran ini dapat menjaga kesuburan dan kelembapan rambut. Haluskan bawang merah, lalu tambahkan satu sendok yogurt. Aduk rata dan gunakan untuk memijat kulit kepala. Biarkan selama 45 menit, bilas hingga bersih.

Bawang merah dan putih telur
Dapat digunakan sebagai conditioner alami untuk membuat rambut jadi lembut dan berkilau. Campur putih telur dengan jus bawang merah, lalu oleskan pada rambut yang masih basah. Diamkan selama 25-30 menit. Bilas hingga bersih.

Fakta Sehat Air Putih

Fakta Sehat Air Putih Gadis

Rasanya yang hambar dan kadang ngebosenin, bikin kita jadi malas minum air putih. Padahal, di balik tampilannya yang datar karena nggak berwarna dan berbau itu, air putih punya banyak khasiat penting untuk kesehatan kita. Apa saja, ya?
  • Air putih berperan penting dalam proses metabolisme tubuh kita. Diantaranya untuk memproduksi energi dan mengatur penyimpanan lemak dalam tubuh.
  • Air putih adalah sahabat jantung. Air membantu jantung memompa darah dan mengedarkannya ke seluruh tubuh. Artinya, kalau kita sampai kekurangan cairan atau dehidrasi, jantung kita harus bekerja lebih keras. Akibatnya, tekanan darah kita akan menurun.
  • Buat yang pengin kulitnya cerah dan lembab, wajib rajin minum air putih. Soalnya, kalau sampai tubuh kekurangan cairan, sel-sel kulit akan mengerut dan menurun tingkat elastisitasnya. Nggak mau kan, masih muda sudah keriput?
  • Air putih membantu tubuh kita mengeluarkan racun dari dalam tubuh, bersama urine, keringat, uap pernapasan dan tinja. Makanya, penting untuk kita minum air putih secara rutin, untuk menggantikan cairan yang keluar tadi. Supaya proses sekresi (pembuangan) tubuh lancar.
  • Hebatnya lagi, air putih membantu kita mencegah beberapa penyakit, seperti sembelit, infeksi saluran kemih dan mencegah alergi dengan menjaga selaput lendir, tenggorokan, hidung serta mata tetap lembab.

Singa Putih, Raja Hutan Yang Hampir Punah

Singa Putih, Raja Hutan Yang Hampir Punah Gadis

Di dunia fauna, banyak hewan berwarna putih. Ada yang disebabkan oleh faktor albino, namun ada pula yang disebabkan oleh gen resesif di dalam tubuh hewan tersebut. Nah, salah satu hewan putih yang tergolong langka adalah singa putih asal Afrika.
Singa Putih pertama kali ditemukan pada tahun 1938 di Timbavati, Afrika Selatan. Namun, keberadaannya baru mendapat perhatian publik di tahun 1970-an setelah Chris McBride menuliskan dalam bukunya yang berjudul The White Lions of Timbavati. Berbeda dengan ular, warna putih dari si Raja Hutan ini bukan disebabkan oleh penyakit albino tapi hasil dari mutasi langka yang terjadi pada Singa Kruger (Panthera Leo Krugeri).

Nah, karena warna kulitnya yang putih, Singa Putih jadi sulit berkamuflase di alam liar sehingga sulit untuk mencari mangsa. Warna kulit inilah yang membuat Singa Putih menjadi langka. Di habitat aslinya, Timbavati, tercatat hanya 7 Singa Putih yang hidup di sana. Perburuan yang sering dilakukan oleh oknum tidak bertanggung jawab menyebabkan keberadaan Singa Putih semakin terancam.

Untungnya ada Global White Lion Protection Trust yang berkonsentrasi untuk menyelamatkan keberadaan hewan karnivora langka ini. Pada tahun 2009, lembaga ini mulai mengenalkan lagi Singa Putih pada alam mereka sesungguhnya. Tercatat, para Singa Putih ini mulai bisa berburu tanpa campur tangan manusia. Singa Putih juga terus dibiakkan secara eksklusif dan dilatih agar semakin mahir dalam berburu, jadi mereka dapat terhindar dari kepunahan. Mau ikutan donasi untuk menjaga kelangsungan hidup mereka? Buka saja www.whitelionshomeland.org. Kita bisa mendonasikan via PayPall, lho. Seperti motto mereka, let’s show your true lionheart!

Go Green Fashion Items

Go Green Fashion Items Gadis

Siapa bilang menyukai dunia fashion bukan berarti kamu jadi nggak bisa berkontribusi untuk lingkungan hidup? Kita bisa tetap fashionable dan chic dengan fashion items yang ramah lingkungan. Yang paling penting fashion items tersebut nggak harus baru. Ada juga yang bisa kamu buat sendiri di rumah kok! Mau tahu apa saja fashion items yang juga ramah lingkungan?

Aksesoris Cantik dari Barang Bekas

Kalau punya barang-barang bekas yang nggak dipakai lagi, jangan langsung dibuang. Siapa tahu barang tersebut bisa kita pakai lagi menjadi aksesoris lucu seperti kalung, gelang, atau cincin. Misalnya, tali sepatu  warna- warni bisa kamu jadikan rantai untuk kalung kamu.

Jeans Bekas = Tas Baru
Selain barang-barang kecil yang bisa dijadikan aksesoris. Bahan jeans atau denim juga bisa diberdayakan menjadi fashion items yang keren seperti tas, phone case, bahkan sepatu. Fashion items tas dari bahan jeans juga banyak dijual di pasaran kok! Kita bisa juga memanfaatkan celana atau jaket jeans bekas yang kita miliki lho! Kita bisa berkreasi membuat fashion items favorit kamu.

Loobie, Resto Lobster dan Udang

Dari namanya saja sudah bisa ditebak menu andalan mereka yaitu Lobster. Yup! Resto yang dibuka bulan Oktober 2013 ini, menyajikan menu lobster dengan cita rasa yang berbeda dengan harga yang terjangka. Ada juga menu udang yang bisa jadi menu pilihan lainnya. Yuk! Intip resto yang masih satu “saudara” dengan Holy Gyu di kawasan Panglima Polim ini.


Bahan dasar lobster dan udang yang disajikan didatangkan langsung dari pulau Kalimantan. Semua menunya pun disajikan fresh by order. Begitu dipesan, 15 menit kemudian menu pesanan siap disantap!

The Lobster
Satu ekor lobster segar, dibumbui dengan home made recipe. Semua pilihan menunya disajikan dengan nasi putih hangat dan fried calamari. Lengkap dengan sambal andalan mereka yaitu sambal matah yang pedas dan bikin ketagihan. Jadi, tinggal pilih menu lobster atau udang yang disuka. Dijamin puas dan mengenyangkan!

TOP menu
MAINE Red Lobster ½ kg!
Jangan kaget dengan ukuran lobsternya yang besar ya, soalnya menu lobster spesial yang satu ini diimport langsung dari Amerika Serikat dan Kanada. Rasa gurih bercampur dengan rasa manis daging lobster yang segar. Nikmat!

Whole Lobster Platter ½ kg!
Lobster lokal nggak kalah lezat, lho. Satu ekor lobster lokal dibelah dua dan dibumbui dengan resep rahasia. Cocolkan sepotong daging lobster dengan sambal matah khas Loobie. Yummy!

Mix Platter
Bingung memilih lobster atau udang? PIlih saja menu Mix Platter. Menu ini menyajikan lobster dan udang dalam satu piring yaitu setengah ekor lobster dan setengah ekor udang.

Notes!
  • Makan lobster terasa lebih nikmat kalau dimakan dengan tangan kosong, tanpa garpu atau sendok. Tapi, hati-hati dengan bagian capit lobster. Salah-salah tangan bisa terluka. Gunakan alat bantu peremuk capit seafood yang disediakan, untuk memudahkan mengeluarkan daging lobster yang tersembunyi di balik cangkang dan capitnya.
  • Pengunjung bisa mendapatkan free dessert yaitu tiramisu dengan pilihan rasa original, green tea dan strawberry. Tinggal tweet dan mention @loobielobster.
  • Free lobster on your birthday! Tinggal tunjukkan ID ke loobie crew dan kita bisa memilih menu half lobster atau half big shrimp, deh!